Sunday 17 October 2010

Audry & Kemahirannya




Malam ini.. di saat suami tercinta sudah terlelap & sang putri telah bermain dalam mimpinya *weleh* sang bunda ingin ketak ketik di blognya.. coz belum ngantuk & so many things dalam pikiran.. salah satunya kebahagiaan yang gak keukur dengan apapun melihat belahan jiwanya sekarang sudah punya banyak kemahiran..
Di umurnya yang 16mos,Audry sudah bisa berjalan (makin lancar), sudah bisa mengeluarkan banyak kata, seperti: jajah (gajah), ayi (air), asa (basah), uda (kuda), moo (sapi), koko (guguk/anjing), baba (bebek), ayah, buwa (bunda), ba (mbak), nyenye (nenek), kankiks (cantik), bobo (tidur/bobo), kaki, tata (mata), kiki (gigi), kitty (hello kitty), buwah (bunga), enak,..
Di sisi lain, Audry juga sdh bisa menunjukkan apa yang dimaksud.. jadi kalau ditanya mana mata, mana hidung, dll dia sdh bisa menunjukkan..uuuh..senangnyaa si bunda ini nak!!trus..sekarang lagi getol-getolnya main "hawo hawo" telepon.. jadi telepon rumah diangkat tangan kiri sementara tangan kanannya pencet2 tombol angkanya..hihi..oia..juga sukaa skali main hape Ayah & Bunda.. soo.. harus rajin cek deh udah dikunci blum hapenya..kalo ngga..walaah..bisa telpon sana-sini karena main tekan tombol kan..atau ya itu..sms-sms kosong dikirim deh ke mana2..hihihi.. Terus berkembang ya nak.. bunda & ayah sayang Audry.. slama2nyaaa.. (^__^)

No comments:

Post a Comment